Cara Pasang Kode Iklan AdSense dan Kumpulan Posisi Penempatannya

Tutorial dan panduan lengkap tentang bagaimana memasang script / kode iklan Google AdSense ke dalam blog dengan mudah, cepat, dan optimal tanpa memberatkan loading.
Cara Memasang Kode Iklan AdSense di Blog

Ini adalah lanjutan dari tutorial sebelumnya yang berjudul Cara Membuat Unit Iklan AdSense Baru. Setelah kamu memiliki unit iklan pertama, ini saatnya untuk memasangnya di blog agar mulai bisa mendapatkan penghasilan.

1. Di Sidebar, Header, dan Footer

1. Buka dashboard AdSense. Arahkan kursor ke nama unit iklan yang sudah dibuat dan pilih Get code.

Panduan Lengkap Menyimpan Kode Iklan Google AdSense ke Dalam Blog

2. Akan muncul kode iklan AdSense. Copy semuanya ya.

Tutorial Menulis Kode Iklan AdSense di Blogger

3. Pergi ke dashboard Blogger. Akses menu Layout (Tata Letak). Tentukan dimana kamu ingin meletakkan iklannya. Apakah itu di sidebar, header, atau footer. Lalu klik Add a Gadget (Tambahkan Gadget) di area yang sudah dipilih. Dalam contoh gambar berikut, saya ingin memasang iklan AdSense di bagian sidebar. Maka saya melakukan "Add a Gadget" di area tersebut.

Cara Memasang Script Google AdSense di Blogspot

4. Pilih gadget bernama HTML/JavaScript. Simpan kode iklan AdSense yang sudah diambil di kolom yang tersedia lalu klik tombil Save.

Bagaimana Memasang Iklan AdSense di Blogspot Bagi Pemula

2. Di Atas atau Bawah Postingan

Kamu juga bisa meletakkan iklannya di atas artikel (bawah judul) atau di bawah artikel sebagai penutup. Caranya berbeda dengan yang pertama karena perlu diedit di kode HTML template. Ini sudah pernah saya bahas di artikel dengan judul Pasang Iklan di Atas dan Bawah Artikel tapi akan ditulis lagi di sini agar lebih jelas.

1. Kode iklan AdSense perlu diparse dulu di website yang beralamat di:

http://blogcrowds.com/resources/parse_html.php

Masukkan kode ke kolom yang tersedia dan klik tombol PARSE. Setelah itu kode hasil parse akan muncul. Inilah yang akan kamu pakai.

Cara Parse Kode Iklan Google AdSense

2. Setelah itu masuk ke dashboard Blogger dan buka menu Theme (Tema).

3. Cari kode <data:post.body/>. Untuk posisi di atas artikel, simpan kode yang sudah diparse tadi "SEBELUM / DI ATASNYA". Sedangkan untuk posisi di akhir artikel kodenya simpan "SESUDAH / DI BAWAHNYA". Jangan lupa klik tombol Save theme agar iklan dapat tersimpan.

Cara Simpan Iklan AdSense di Atas dan Akhir Postingan

Biasanya kode <data:post.body/> ada lebih dari satu. Pastikan pilih yang berada di dalam tag kondisional post data:view.isPost. Atau kalau bingung, coba saja semuanya satu persatu. Sekalian sedikit belajar kode HTML juga kan jadinya.

Kalau jarak antara iklan dan isi artikel terlalu dekat, berikan jarak dengan menambahkan tag <p> di depan kode iklan dan </p> di belakang kode iklan.

3. Posisi Lain yang Strategis

Beberapa penempatan iklan yang unik dan meningkatkan CTR sudah saya bahas di artikel yang berbeda. Kamu bisa cek sendiri, diantaranya:

  1. Parallax di Tengah Post
  2. Tengah Postingan
  3. Tengah Postingan Berulang Banyak (multiple)
  4. Pakai Tag Pemanggil Khusus
  5. InFeed Diantara Daftar Postingan Homepage
  6. Kiri Paragraf
  7. Dalam Widget Postingan Populer
  8. Sebelum Atau Sesudah Elemen Tertentu
  9. Setelah Paragraf ke-sekian (bisa ditentukan sendiri)

Pilihan posisinya lumayan beragam kan? Silakan coba satu persatu untuk mendapatkan posisi yang paling pas untuk blog kamu. Itulah cara mengambil dan memasang script iklan AdSense di Blogspot bagi kamu yang baru saja diterima menjadi publisher oleh Google.

23
Cara Pasang Kode Iklan AdSense dan Kumpulan Posisi Penempatannya
Cara Pasang Kode Iklan AdSense dan Kumpulan Posisi Penempatannya
Tutorial dan panduan lengkap tentang bagaimana memasang script / kode iklan Google AdSense ke dalam blog dengan mudah, cepat, dan optimal tanpa memberatkan loading.
Bagikan ke aplikasi lainnya:
  • WhatsApp
  • Telegram
  • Facebook
  • Twitter
  • Pinterest
  • LinkedIn

Artikel Terkait

23 komentar

  • Menulis kode gunakan <i>kode</i> (kode harus di-parse)
  • Menulis dalam syntax highlighter gunakan <em>kode panjang</em> (kode harus di-parse)
  • Menyisipkan gambar gunakan <strong>URL GAMBAR</strong> (ekstensi .jpg, .png, .gif, .webp, .ico)
  • Centang Beri Tahu Saya untuk mendapatkan notifikasi ke email saat ada yang membalas komentar.
  • Rafa Zhafran kamil
    22 Mei, 2023
    Profil: https://www.blogger.com/profile/04633307618406186968
    Tolong mbak kok saya gak ada sidebarnya ya? Ini gimana, maklum pemula😅😅
    • Igniel
      23 Mei, 2023
      Profil: https://www.blogger.com/profile/09199170379661896200
      Template yang dipakai memang gak ada sidebarnya mungkin kak.
    • Rafa Zhafran kamil
      23 Mei, 2023
      Profil: https://www.blogger.com/profile/04633307618406186968
      Saya pakai template contempo tapi di ubah dikit viewportnya.
  • suhudi ahmad reiza
    21 Maret, 2023
    Profil: https://www.blogger.com/profile/09336557301484433405
    Good
  • Pojhur Onkghu
    14 Oktober, 2022
    Profil: https://www.blogger.com/profile/11030192513410269429
    Gimana ya kak tipsnya, biar bisa dapat cpc, dan ctr gedde??
  • Blog Anu Abi
    03 Oktober, 2022
    Profil: https://www.blogger.com/profile/10494178885198733981
    mbak, saya sudah coba pasang di sidebar, tetapi ketika saya lihat ke riview blog nya ko gak ada perubahan ya, gak ada lambang adsense nya, apa emang begitu ya?
  • Admin
    23 Juli, 2022
    Profil: https://www.blogger.com/profile/18400153320211647867
    Mba' kalau boleh tau dari pengalamannya, jenis iklan / posisi mana yang paling banyak menghasilkan :)
  • IbnuHadidAzz
    20 Juli, 2022
    Profil: https://www.blogger.com/profile/02455732736182477111
    Saya coba ngikutin tutorial nya, tapi kok ga bisa di save ya pas nempelin script yang udah di parse tadi.. apa karena tema blog saya masih default? solusi nya dong om🙏
  • CL-Serba-ada
    14 Juli, 2022
    Profil: https://www.blogger.com/profile/12027551287502902692
    kalo salah ngecantumkan gimana yah soalnya sya cari yang saran kk gada disitu jdi saya cantumkan disamping tulisan html itu gimana yah gapa kan yah soalnya bingung..hhe
  • MAMAZORAYAS
    25 Februari, 2022
    Profil: https://www.blogger.com/profile/15698107022012848921
    Thank you so much =)
  • Thony Warkopist
    20 Maret, 2021
    Profil: https://www.blogger.com/profile/15028985522207069415
    Apakah memasang iklan parallax itu gak beresiko, bro?
  • Citrasena Wiwaha-Azenoby News
    14 Januari, 2021
    Profil: https://www.blogger.com/profile/14147852214932793060
    Boss klo pasang iklannya ditengah artikel yg melewati iklan diatasnya (seperti web ini)?
  • Riizhu
    18 November, 2020
    Profil: https://www.blogger.com/profile/03756997753867283305
    Kalau pasang iklan adsense ditengah artikel yang kalau discrol iklannya tetap, cuma ketutup artikel aja itu gimana ya? Kayak yang ada di tengah artikel di web ini. Mohon infonya
    • Mujib Maulana
      16 April, 2021
      Profil: https://www.blogger.com/profile/01386034762501026825
      itu namanya iklan paralax gan
  • Inspirasi sehat
    05 Maret, 2020
    Profil: https://www.blogger.com/profile/00204298009818843036
    kalau peyedia iklan bukan adsense cemana,tlong gan maklum pemula
    • Igniel
      09 Maret, 2020
      Profil: https://www.blogger.com/profile/09199170379661896200
      Sama aja. Tinggal ganti kodenya pake kode iklan lain.
  • GGNews
    12 April, 2019
    Profil: https://www.blogger.com/profile/16306120554651388837
    Boro boro masang iklan adsense..
    Blog aja masih di tinjau udah 1 bulan belum juga di setujui...
  • Amelia Putri Rania
    07 April, 2019
    Profil: https://www.blogger.com/profile/01751582480111930288
    Akhirnya nemu juga tutorial komplit masang iklan adsense di blog. Makasih mba tips nya
  • Berkahkelabu
    01 Februari, 2019
    Profil: https://www.blogger.com/profile/15043324501764849159
    terimkasih,
  • Anak95an
    15 Desember, 2018
    Profil: https://www.blogger.com/profile/04096853927924606553
    terima kasih gan
    • PenggemarKoding
      31 Januari, 2020
      Profil: https://www.blogger.com/profile/07623735940325612830
      Btw di Mbak Mbak bukan Mas Mas :)
  • Moderator
    18 November, 2018
    Profil: https://www.blogger.com/profile/02341181912644096746
    Oh, gini toh caranya, makasih igniel :-*